Wooowww !!! Will Smith Kembali ke Jalan Musik




Jakarta, CNN Indonesia
-- Mendengar nama Will Smith yang langsung terbayang adalah Men in Black, Hancock, atau manusia terakhir yang hidup di bumi dalam film I Am Legend. Sama sekali tidak terbayang ia menyanyi sambil berjoget di atas panggung.

Smith memang sudah lama tidak melakukannya. Kini, setelah sekitar satu dekade absen dari industri musik, sang aktor pun kembali.

Diberitakan Independent, Smith akan muncul dengan lagu baru berjudul Fiesta. Itu merupakan lagu dansa dengan irama rancak yang dibuatnya bersama Bomba Estereo. Napasnya disebut jauh dari musik-musik Smith terdahulu.
"Sepertinya produser mendengar 10 lagu terbaik, menggabungkan menjadi satu dan entah bagaimana berhasil menggandeng Will Smith nge-rap di dalamnya," demikian Independent mengulas lagu yang telah rilis di YouTube itu.

Smith sebenarnya tidak awam soal musik. Meski lebih dikenal sebagai aktor, dahulu ia mengawali karier di dunia hiburan sebagai penyanyi hip hop. Kariernya berawal di Philadelphia dengan nama grup DJ Jazzy Jeff & The Fresh Prince. Ia berduet di grup itu.

Sang aktor bertugas menyanyikan rap sementara DJ Jeff Townes yang mengatur musik. Terbentuk pada 1980, mereka berusaha menjadi musisi hip hop terbaik di Philadelphia pada masa itu.

Kelompok itu ternyata melejit. Mereka bahkan pernah mendapat Grammy untuk penampilan rap terbaik lewat lagu Parents Just Don't Understand. Mereka pun merilis album Code Red.

Pada 1993, tak lama setelah album itu dirilis, grup itu bubar. Smith sempat melanjutkan karier sebagai penyanyi solo. Ia bahkan punya lagu populer pada 2005, berjudul Switch.

Namun sejak itu, karier musik Smith berhenti di tengah jalan. Selain penampilan The Fresh Prince sebagai lagu tema Bel-Air, Smith tidak pernah lagi membuka suara untuk menyanyi. Sampai akhirnya, kini "ruh" musiknya kembali.

Hanya saja, Independent menyayangkan bintang After Earth itu menelantarkan gagasan utama The Fresh Prince. Ia memilih bermusik dansa.

Kalau dulu musiknya eklektik, Fiesta justru diawali petikan Spanyol yang disambung musik cadas klasik. Ada gabungan musik funk Latin dan rock juga di dalamnya. The Verge memberitakan, itu jelas terdengar berbeda dengan La Fiesta yang dirilis pada 1999.

Sumber

0 komentar:

Posting Komentar

"Komentar support Emoticon Standar"

Silahkan berkomentar dengan sopan dan bijak.