Tak Paham Musik, Nia Ramadhani Jadi Juri Festival



JAKARTA- Nia Ramadhani bersama Oppie Andaresta didaulat menjadi juri Grand Final Festival Radio Show Movement 120 band sejabodetabek. Festival tersebut terdiri dari Pelajajar dan musisi jalanan.

Nia mengaku tak banyak memahami mengenai musik sehingga tak memungkinkannya jika dirinya menilai secara teknik bernyanyi.

"Sebenarnya saya enggak mengerti musik dan enggak mungkin saya menilainya secara teknik," ujar Nia di acara grand final festival Radio Show Movemen di Studio Hanggar, Pancoran, Jakarta Selatan, Sabtu (22/12/2012).

Namun, ibu satu anak itu dapat menilai para kontestan dari penampilan saat mereka di atas panggung.

"Cuma mungkin yang bisa saya nilai dari persiapan mereka, gerakan penampilan dan kalau semuanya rapih, artinya hari-hari mereka digunakan untuk latihan," tuturnya.

Radio Show Movement adalah karya pertama yayasan Atap Rumah Bangsa yang didirikan oleh Nia Ramadhani dan Adrie Bakrie, suaminya. Mereka ingin terus meningkatkan kreatifitas anak bangsa untuk terus berkarya.

"yang jelas untuk bisa menjembatani mimpi anak muda karena bisa dibilang itu adalah perjungan dari komunitas indie enggak ada berhenti-hentinya. Saya takut ada kekhawatiran kalau panggung itu mati, kreasi mereka akan ikut mati," tukasnya.

Sumber

0 komentar:

Posting Komentar

"Komentar support Emoticon Standar"

Silahkan berkomentar dengan sopan dan bijak.