Google Kamis, 27 Desember 2012 22:36 WIB Metrotvnews.com, Bandung: Penyanyi Shandy Sondoro berpengharapan baru di tahun 2013. Ia ingin kembali berkeliling dunia mengenalkan budaya, khususnya musik Indonesia.
"Tahun depan ingin tur keliling dunia bawa nama negara ini. Konsepnya belum ada. Selama ini kan saya sering bolak balik ke Jerman," katanya di Bandung, Jawa Barat, Kamis (27/12).
Ditemui usai jumpa pers konser musik Claspherience-The HD Music Exprerience, Shandy berharap, niatnya berkeliling dunia bisa didukung pemerintah. Ia merujuk Pemerintah Korea Selatan dalam mengenalkan budaya "K-Pop"-nya.
"Saya harap demikian, didukung pemerintah, seperti artis-artis di Korea yang berhasilkan menularkan demam K-Pop ke seluruh dunia," ujar pelantun lagu "Malam Biru" itu.
Walaupun dirinya berkeinginan keliling dunia, kata Shandy, namun belum mengetahui negara mana yang akan dikunjungi.
"Untuk saya sendiri, Insya Allah lebih banyak mengenal dunia lebih luas lagi. Tapi, saya nggak tahu, pokoknya ke mana angin berhembus saya ikutin," ujarnya.
Selain itu, penyanyi yang lahir di Jakarta pada 12 Desember 1973 itu mengemukakan keinginan musik Indonesia semakin berjaya dan makin dikenal di masyarakat internasional.
"Mudah-mudahan musik Indonesia bisa lebih berjaya lagi di rumahnya sendiri ataupun di ajang internasional," demikian Sandy Sondoro.
Sumber
0 komentar:
Posting Komentar
"Komentar support Emoticon Standar"
Silahkan berkomentar dengan sopan dan bijak.